Membangun Karakter Anak Bangsa Lewat Sociopreneur


Kunjungan Mahasiswa Sociopreneur ke Desa  Sendangsari, Minggir, Sleman.
Kunjungan Mahasiswa Sociopreneur ke Desa Sendangsari, Minggir, Sleman.

 

Knowledge is power, but character is more” -unknown

Kekuatan utama Bangsa Indonesia terletak pada manusianya. Hal tersebut selama ini menentukan kemajuan bangsa dan menjadi penggerak utama roda ekonomi. Oleh karena itu pendidikan, khususnya pendidikan karakter menjadi sangat penting diterapkan di setiap jenjang pendidikan formal dan informal. Dengan adanya pembinaan karakter pada sistem pendidikan akan meningkatkan kualitas karakter anak-anak bangsa. Karakter yang baik pada manusia, khususnya kepedulian terhadap sesama, dapat mendorong seseorang untuk ikut serta memajukan kehidupan berbangsa dengan cara mengembangkan potensi masyarakat dan daerah, salah satunya melalui kegiatan  socioprenuership.

Sociopreneurship menanamkan pada para pelakunya untuk dapat memiliki world class competence dalam hal ini keahlian di bidang teknis dan kreativitas, juga membangun grass root understanding dalam hal ini kepedualian terhadap lingkungan sekitar. Kampus Telkom University senantiasa mendorong mahasiswanya untuk dapat berperan aktif, beprestasi demi terwujudnya jiwa cretivepreneur. Pada program studi KTM jiwa creativepreneur tersebut diturunkan dalam mata kuliah sociopreneur. Capaian dambaan dari lulusan mata kuliah ini adalah membangun pemahaman mahasiswa terhadap bisnis sosial serta mengasah rasa kepedulian mahasiswa.

Oleh karena itu bentuk kegiatan studi lapangan sangat dibutuhkan oleh mahasiswa untuk meningkatkan rasa empati dan kepedulian terhadap sesama dan lingkungan, serta menambah keilmuan dan praktek sociopreneur secara nyata di lapangan.

Pada akhir penghujung dari mata kuliah ini, mahasiswa diajak untuk turun ke desa, melihat kondisi, mengobservasi dan bersosialisasi dengan masyarakat desa. Selain itu mahasiswa diajak untuk berbagi ilmu yang mereka miliki kepada anak-anak dan pengrajin yang ada disana.

Bagaimana kisah kunjungan mahasiswa Sociopreneur-KTM ke Desa Sandangrejo, Kec. Minggur, Kab. Sleman, Yogyakarta ini? Apa yang sesungguhnya mereka lakukan disana? Bagaimana keseruan mahasiswa dalam berbagi dengan warga desa?

Tunggu kisah selanjutnya!

Salam,

Morinta Rosandini (Dosen Pengampu)


Leave a Reply